
Tulang Bawang Barat, q-koko.site – Realisasi Dana Desa 2025 difokuskan untuk pembangunan fisik dan pemberdayaan masyarakat, Pemerintah Tiyuh Mulya Jaya, Kecamatan Tulangbawang Tengah, Kabupaten Tulangbawang Barat, terus menunjukkan komitmennya dalam membangun dan memajukan tiyuh melalui realisasi Dana Desa (DD) Tahun Anggaran 2025.
Kepalo Tiyuh Mulya Jaya, Kujang Supriyadi, menegaskan bahwa seluruh program pembangunan dilaksanakan dengan semangat gotong royong dan transparansi, demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta mempercepat kemajuan tiyuh.
“Pada sektor pembangunan fisik, kami membangun talut sepanjang 100 meter dan satu unit gorong-gorong di Suku 2. Selain itu, juga dilakukan pembangunan jalan lapen sepanjang 500 meter di Suku 5,” ujar Kujang Supriyadi saat ditemui tim Podcast JMSI Tubaba, Jumat (10/10/2025).
Komitmen Membangun Tanpa Henti
Menurutnya, seluruh kegiatan tersebut merupakan wujud nyata dari komitmen pemerintah tiyuh dalam memberikan manfaat langsung kepada masyarakat.
“Kami ingin memastikan setiap rupiah Dana Desa benar-benar dirasakan manfaatnya oleh warga. Membangun Tiyuh Mulya Jaya adalah bentuk tanggung jawab kami untuk kesejahteraan rakyat,” tegasnya.
Dana Desa Juga Sentuh Bidang Nonfisik
Tak hanya fokus pada pembangunan infrastruktur, pemerintah tiyuh juga merealisasikan dana desa di berbagai sektor nonfisik.
“Untuk ketahanan pangan, kami melakukan penyertaan modal kepada BUMTi Mulya Jaya Sejahtera sebesar Rp280 juta, dan BLT tersalurkan kepada 17 Keluarga Penerima Manfaat (KPM),” jelas Kujang.
Di bidang kesehatan, pemerintah tiyuh menyelenggarakan kegiatan posyandu dan memberikan makanan tambahan bagi ibu hamil, lansia, dan balita.
Sementara di bidang pendidikan, dukungan diberikan kepada dua siswa kurang mampu.
Selain itu, di bidang pemberdayaan masyarakat, pemerintah tiyuh juga menggelar pelatihan dan penyuluhan bagi perempuan serta penyuluhan perlindungan anak.
Harapan untuk Dukungan Warga
Kujang Supriyadi berharap seluruh masyarakat terus memberikan dukungan dan berpartisipasi aktif dalam program pemerintah tiyuh.
“Kami berkomitmen untuk terus melangkah maju. Pembangunan yang kami lakukan bukan hanya untuk hari ini, tetapi untuk masa depan Tiyuh Mulya Jaya yang lebih sejahtera dan mandiri,” pungkasnya.(Tim JMSI Tubaba )
