
Tulang Bawang Barat, Q-Koko.site —
Sahabat Sutikno S.Sos., M.M. resmi terpilih sebagai Ketua Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Tulang Bawang Barat untuk masa khidmat 2024–2029.
Pemilihan tersebut menjadi momentum penting bagi kader muda Nahdlatul Ulama (NU) di wilayah Tulang Bawang Barat untuk terus memperkuat semangat kebangsaan dan pengabdian kepada masyarakat.
GP Ansor sebagai salah satu badan otonom NU memiliki peran strategis dalam menanamkan nilai-nilai keislaman yang rahmatan lil ‘alamin, menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), serta menumbuhkan kader muda yang berjiwa militan, tangguh, dan berintegritas.
Dalam sambutannya usai terpilih, Sahabat Sutikno menyampaikan rasa syukur dan komitmennya untuk melanjutkan estafet perjuangan para pendahulu. Ia menegaskan bahwa kepemimpinan di Ansor bukan sekadar jabatan, melainkan amanah untuk berkhidmat bagi umat, bangsa, dan organisasi.
> “Kami akan berupaya menjadikan GP Ansor Tulang Bawang Barat sebagai wadah pengkaderan yang produktif, solid, dan responsif terhadap tantangan zaman. Ansor harus hadir di tengah masyarakat dengan semangat pengabdian,” ujarnya.
Terpilihnya Sahabat Sutikno secara aklamasi merupakan bentuk apresiasi atas suksesnya kepemimpinan pada masa khidmat sebelumnya. Hal ini sekaligus membuktikan kuatnya solidaritas dan soliditas kader muda GP Ansor yang telah ia bangun selama ini.
Dengan semangat baru di bawah kepemimpinannya, GP Ansor Tulang Bawang Barat diharapkan semakin berperan aktif dalam menjaga nilai-nilai keislaman, memperkuat solidaritas sosial, serta menjadi garda depan dalam menjaga keutuhan bangsa dan negara.(WeHa)
